ZONE / Kingstone Indonesia / 23. Kerajaan yang Terpecah / Hal. 8
Hal. 8
Metode PA: SABDA, WWG.
1 Raja-raja 13 (AYT)
34 Perkara ini menyebabkan keluarga Yerobeam berdosa, sehingga mereka dilenyapkan dan dimusnahkan dari muka bumi.
1 Raja-raja 14 (AYT)
1 Pada waktu itu, Abia, anak Yerobeam, jatuh sakit.
2 Lalu, Yerobeam berkata kepada istrinya, “Berkemaslah sekarang dan menyamarlah supaya mereka tidak tahu bahwa kamu adalah istri Yerobeam, dan pergilah ke Silo. Lihatlah, Nabi Ahia ada di sana. Dia yang telah mengatakan kepadaku bahwa aku akan menjadi raja atas bangsa ini.
3 Bawalah sepuluh roti dalam tanganmu, dan kue kismis, dan sebuli madu, lalu pergilah kepadanya. Dia akan memberitahumu apa yang akan terjadi pada anak ini.”
4 Istri Yerobeam berbuat demikian. Dia bangkit dan pergi ke Silo serta datang ke rumah Ahia. Pada waktu itu, Ahia tidak dapat melihat lagi. Matanya telah kabur karena usia tua.
5 Namun, TUHAN telah berfirman kepada Ahia, “Lihatlah, istri Yerobeam akan datang untuk menanyakan perkara darimu tentang anaknya karena dia sedang sakit. Beginilah dan begitulah kamu harus katakan kepadanya dan akan terjadi ketika dia datang, dia akan menyamar sebagai perempuan asing.”
6 Saat Ahia mendengar suara langkah kaki memasuki pintu, dia berkata, “Masuklah, hai istri Yerobeam! Mengapa kamu menyamar sebagai orang asing? Aku diutus untuk menyampaikan pesan yang berat kepadamu.
7 Pergilah, katakanlah kepada Yerobeam, ‘Beginilah TUHAN, Allah Israel berfirman, ‘Aku telah meninggikanmu dari antara bangsa itu dan menjadikanmu sebagai pemimpin atas umat-Ku Israel,

Kerajaan yang Terpecah

Anak Yerobeam sakit
Ayat terkait: 1 Raja-raja 13:34--14:7;

Media Partner: