ZONE / Kingstone Indonesia / 21. Salomo / Hal. 43
Hal. 43
Metode PA: SABDA, WWG.
1 Raja-raja 11 (AYT)
14 Lalu, TUHAN membangkitkan seorang lawan untuk Salomo, yaitu Hadad, orang Edom. Dia berasal dari keturunan raja Edom.
15 Dahulu, ketika Daud berada di Edom, Yoab, panglima tentaranya, pergi untuk menguburkan orang-orang yang terbunuh dan menewaskan semua laki-laki di Edom.
16 Yoab dan semua orang Israel tinggal di sana selama enam bulan, sampai dia melenyapkan semua laki-laki di Edom.
17 Namun, Hadad melarikan diri bersama beberapa orang Edom, yaitu pelayan-pelayan ayahnya, untuk mengungsi ke Mesir. Pada waktu itu, Hadad masih muda belia.
18 Lalu, mereka berangkat dari Midian dan sampai ke Paran, dan membawa bersama mereka beberapa orang dari Paran, dan mereka sampai di Mesir lalu menghadap Firaun, raja Mesir, yang memberikan kepadanya rumah dan menjanjikan makanan kepadanya, serta memberikan tanah kepadanya.
19 Hadad mendapat kasih sayang yang besar di mata Firaun dan dia memberikan kepadanya seorang istri, yaitu adik dari istrinya, adik Ratu Tahpenes.
20 Kemudian, adik Tahpenes itu melahirkan untuknya anak laki-laki yaitu Genubat dan Tahpenes menyapihnya di istana Firaun. Genubat berada di istana Firaun, di antara anak-anak Firaun.
21 Ketika Hadad mendengar di Mesir bahwa Daud telah dibaringkan bersama nenek moyangnya dan bahwa Yoab, panglima tentaranya telah mati, Hadad berkata kepada Firaun, “Utuslah aku pergi dan aku akan pulang ke negeriku.”
22 Namun, Firaun bertanya kepadanya, “Apakah besertaku kamu kekurangan dan lihatlah, kamu berniat pergi ke tanahmu?” Lalu, dia menjawab, “Tidak, tetapi engkau harus mengutusku pergi.”
23 Kemudian, Allah membangkitkan seorang lawan lain baginya, yaitu Rezon, anak Elyada, yang melarikan diri dari tuannya, Hadadezer, raja Zoba.
24 Dia mengumpulkan orang-orang untuknya, lalu menjadi pemimpin gerombolan. Saat Daud hendak membunuh mereka, mereka pergi ke Damsyik dan tinggal di sana, serta mereka menjadikannya sebagai raja di Damsyik.
25 Dia menjadi lawan Israel di sepanjang umur Salomo dan menambah malapetaka yang Hadad lakukan. Dia muak akan Israel dan menjadi raja atas Aram.
26 Yerobeam, anak Nebat, seorang Efraim dari Zereda, pegawai Salomo, yang nama ibunya adalah Zerua, seorang janda, juga mengangkat tangan melawan raja.
27 Inilah alasan dia mengangkat tangan melawan raja, yaitu Salomo membangun Milo dan menutup celah tembok dari kota Daud, ayahnya.
28 Yerobeam adalah laki-laki perkasa yang gagah berani. Salomo melihat bahwa orang muda itu rajin bekerja, maka dia menetapkannya menjadi pengawas atas seluruh pekerja paksa dari rumah Yusuf.
29 Pada waktu itu, Yerobeam keluar dari Yerusalem, Nabi Ahia, orang Silo itu bertemu dia di jalan dan dia berselubungkan kain baru, serta hanya ada mereka berdua di padang.
30 Lalu, Ahia memegang kain baru yang dia pakai dan mengoyakkannya menjadi dua belas koyakan.
31 Kemudian, dia berkata kepada Yerobeam, “Ambillah untukmu sepuluh koyakan karena beginilah TUHAN, Allah Israel berfirman, ‘Lihatlah, Aku mengoyakkan kerajaan itu dari tangan Salomo dan Aku memberikan sepuluh suku kepadamu.
32 Satu suku akan tetap tinggal padanya karena Daud, hamba-Ku dan karena Yerusalem, kota yang Aku pilih dari seluruh suku Israel.
33 Sebab, mereka telah meninggalkan Aku dan mereka sujud kepada Asytoret, ilah orang Sidon, Kamos, ilah orang Moab, dan Milkom, ilah orang Amon, serta mereka tidak mengikuti jalan-jalan-Ku, tidak melakukan yang benar di mata-Ku, dan ketetapan-ketetapan-Ku, serta hukum-hukum-Ku seperti Daud, ayahnya.
34 Namun, Aku tidak akan mengambil seluruh kerajaan itu dari tangannya karena Aku akan menjadikannya pemimpin di sepanjang umurnya, karena Daud, hamba-Ku yang telah Aku pilih, yang memelihara perintah-perintah-Ku dan ketetapan-ketetapan-Ku.
35 Namun, aku akan mengambil kerajaan itu dari tangan anaknya dan memberikannya kepadamu sepuluh suku.
36 Lalu, Aku akan memberikan kepada anaknya satu suku supaya ada pelita untuk Daud, hamba-Ku di sepanjang masa di hadapan-Ku di Yerusalem, kota yang Aku pilih bagi-Ku untuk meletakkan nama-Ku di sana.

Salomo

Allah membangkitkan musuh bagi Salomo
Ayat terkait: 1 Raja-raja 11:14-36;

Media Partner: