ZONE / Kingstone Indonesia / 09. Keluaran / Hal. 43
Hal. 43
Metode PA: SABDA, WWG.
Bilangan 14 (AYT)
24 Akan tetapi, hamba-Ku Kaleb akan Kubawa masuk ke negeri yang dia masuki itu dan keturunannya akan memiliki negeri itu. Sebab, dia memiliki roh yang berbeda dan telah mengikuti Aku dengan sepenuhnya.
25 Orang Amalek dan orang Kanaan tinggal di lembah-lembah itu, berbaliklah besok dan berangkatlah ke padang gurun melalui jalan Laut Teberau.”
26 TUHAN berfirman kepada Musa dan Harun,
27 “Berapa lama lagi Aku harus bersabar terhadap umat yang jahat yang menggerutu terhadap Aku? Aku telah mendengar gerutuan umat Israel terhadap-Ku.
28 Katakanlah kepada mereka, ‘TUHAN berkata, Demi Aku yang hidup, Aku akan melakukan kepadamu sesuai dengan apa yang Aku dengar dari kata-katamu:
29 Mayatmu akan bergelimpangan di padang gurun ini. Dari semua laki-laki yang tercatat, yaitu mereka yang berusia 20 tahun atau lebih, yang telah menggerutu terhadap Aku,
30 tidak seorang pun dari mereka yang akan masuk ke negeri yang telah Kujanjikan untuk kamu tinggali, kecuali Kaleb, anak Yefune, dan Yosua, anak Nun.
31 Namun, anak-anakmu, yang kamu katakan akan menjadi mangsa, akan Kubawa masuk ke negeri itu. Mereka akan menikmati negeri yang kamu tolak itu.
32 Sementara untuk kalian, mayat kalian akan bergelimpangan di padang gurun ini.
33 Anak-anakmu akan menjadi gembala selama 40 tahun di padang gurun. Mereka akan menderita karena ketidaksetiaanmu, sampai kalian semua mati di padang gurun.
34 Sesuai jumlah hari ketika kamu mengintai negeri itu, yaitu empat puluh hari, untuk setiap harinya kamu harus menanggung kesalahanmu selama setahun, genap empat puluh tahun. Dengan demikian, kamu akan mengetahui permusuhan-Ku.’
35 Aku, TUHAN, telah berfirman. Aku pasti akan melakukan hal itu kepada seluruh umat yang jahat ini, yang telah berkumpul bersama menentang Aku. Di gurun ini mereka akan dibinasakan. Di situlah mereka akan mati.’”

Keluaran

Allah memutuskan bahwa Israel akan mengembara selama 40 tahun
Ayat terkait: Bilangan 14:24-35;

Media Partner: