Yeremia 37 (AYT)
17 Raja Zedekia menyuruh orang dan menjemput dia. Dan, raja bertanya kepada Yeremia secara rahasia di istananya, katanya, “Apakah ada firman dari TUHAN?” Yeremia menjawab, “Ada.” Lalu, dia berkata, “Kamu akan diserahkan ke tangan Raja Babel.”
18 Lagi, Yeremia berkata kepada Raja Zedekia, “Dosa apa yang telah aku lakukan terhadap engkau, atau hamba-hambamu, atau terhadap bangsa ini sehingga engkau memasukkan aku ke penjara?
19 Di manakah nabi-nabimu yang bernubuat kepadamu, dengan berkata, ‘Raja Babel tidak akan datang melawanmu atau melawan negeri ini’?
20 Karena itu, sekarang tolong dengarkanlah, ya tuanku raja. Biarkanlah permohonanku sampai ke hadapanmu dan jangan menyuruhku kembali ke rumah juru tulis Yonatan supaya aku tidak mati di sana.”
21 Kemudian, Raja Zedekia memberi perintah, dan mereka menyerahkan Yeremia ke pelataran penjagaan, dan memberinya sepotong roti setiap hari dari jalan tukang roti sampai semua roti di kota itu telah habis. Demikianlah Yeremia tinggal di halaman penjara.