Daniel 11 (AYT)
10 “Akan tetapi, anak-anak lelakinya akan siap berperang dan akan mengumpulkan jumlah tentara yang besar, yang akan menyerbu, melanda, dan menerobosnya. Dan, dia akan kembali serta menggerakkan peperangan sampai ke benteng musuhnya.
11 Lalu, raja negeri selatan akan menjadi marah, dan akan maju dan berperang melawan raja negeri utara. Dia telah mengerahkan pasukan yang besar, tetapi pasukan ini akan diserahkan ke dalam tangan musuhnya.
12 Ketika pasukan yang besar itu dihancurkan, dia menjadi tinggi hati. Walaupun dia telah menewaskan berlaksa-laksa orang, tetapi dia tidak mempunyai kekuasaan.
13 Raja negeri utara akan kembali mengerahkan pasukan yang besar, lebih besar dari yang terdahulu. Setelah beberapa tahun, dia akan datang dengan pasukan yang besar dan dengan banyak perlengkapan.”
14 “Pada saat itu, banyak orang akan bangkit melawan raja negeri selatan. Orang-orang lalim dari antara bangsamu akan bangkit untuk menggenapi penglihatan itu, tetapi mereka semua akan jatuh.
15 Kemudian, raja negeri utara akan datang dan mendirikan tanggul pengepungan dan merebut kota yang berbenteng. Pasukan negeri selatan tidak akan dapat bertahan, bahkan pasukan-pasukan pilihannya pun tidak akan mempunyai kekuatan untuk bertahan.”
16 “Namun, raja yang datang menyerangnya akan bertindak sesuka hatinya dan tidak ada seorang pun yang tahan menghadapinya. Dia akan menduduki Tanah Permai dan seluruhnya akan berada dalam kekuasaan tangannya.
17 Dia akan menetapkan dirinya untuk datang dengan kekuatan seluruh kerajaannya. Dia akan mengadakan perjanjian dan melaksanakannya, lalu dia akan menyerahkan seorang putri kepada raja negeri selatan untuk menghancurkan kerajaannya. Akan tetapi, dia tidak akan berhasil atau menguntungkannya.”