ZONE / Siapakah Dia? Kisah Yesus Sang Mesias / 01. Siapakah Dia? / Hal. 47
Hal. 47
Metode PA: SABDA, WWG.
Matius 27 (AYT)
21 Gubernur bertanya kepada mereka, “Yang mana dari kedua orang itu yang kamu kehendaki untuk aku bebaskan bagimu? Dan, mereka berkata, “Barabas!”
22 Pilatus berkata kepada mereka, “Kalau begitu, apa yang harus kulakukan dengan Yesus, yang disebut Kristus?” Mereka semua berkata, “Salibkan Dia!”
23 Dan, Pilatus bertanya, “Mengapa? Dia telah melakukan kejahatan apa?” Akan tetapi, mereka berteriak lebih keras lagi, “Salibkan Dia!”
24 Ketika Pilatus melihat bahwa ia tidak menyelesaikan apa pun, malah kerusuhan mulai terjadi, ia mengambil air dan mencuci tangannya di depan orang banyak itu dan berkata, “Aku tidak bersalah atas darah Orang ini. Itu urusanmu sendiri!”
25 Dan, semua orang itu menjawab, “Darah-Nya ada atas kami dan anak-anak kami!”
26 Kemudian, Pilatus membebaskan Barabas bagi mereka dan setelah mencambuki Yesus, Pilatus menyerahkan Dia untuk disalibkan.
27 Kemudian, para tentara gubernur membawa Yesus ke markas kediaman gubernur dan mengumpulkan seluruh pasukan Romawi mengelilingi Dia.
28 Mereka menanggalkan pakaian Yesus dan memakaikan jubah ungu kepada-Nya.
29 Dan, sesudah menganyam sebuah mahkota berduri, mereka memakaikannya di kepala Yesus, sebatang buluh pada tangan kanan-Nya, dan bersujud di hadapan-Nya, dan mengejek Dia, kata mereka, “Salam, Raja orang Yahudi!”
30 Mereka meludahi-Nya, mengambil buluh itu, lalu memukulkannya ke kepala-Nya.
31 Setelah mereka mengejek Dia, mereka melepaskan jubah ungu itu dari Yesus, dan memakaikan kembali pakaian-Nya sendiri, dan membawa-Nya pergi untuk menyalibkan-Nya.
Markus 15 (AYT)
11 Namun, imam-imam kepala menghasut orang banyak agar meminta Pilatus membebaskan Barabas.
12 Pilatus berkata lagi kepada mereka, “Jadi, apa yang harus aku lakukan dengan Orang yang kamu sebut Raja orang Yahudi ini?”
13 Mereka balik berteriak-teriak, “Salibkan Dia!”
14 Kemudian, Pilatus berkata kepada mereka, “Mengapa? Kejahatan apa yang telah Dia lakukan?” Namun, mereka justru berteriak-teriak lebih keras lagi, “Salibkan Dia!”
15 Karena ingin memuaskan hati orang banyak, Pilatus pun melepaskan Barabas bagi mereka, dan setelah menyuruh mencambuki Yesus, dia menyerahkan Yesus untuk disalibkan.
16 Para prajurit membawa Yesus masuk ke dalam istana, yaitu gedung pengadilan, dan mereka memanggil seluruh pasukan berkumpul.
17 Lalu, mereka mengenakan kepada Yesus jubah ungu, dan setelah menganyamkan sebuah mahkota berduri, mereka memakaikannya pada Yesus.
18 Kemudian, mereka mulai memberi salam kepada-Nya, “Salam, hai Raja orang Yahudi!”
19 Lalu, mereka memukuli kepala-Nya dengan buluh dan meludahi-Nya, lalu sujud menyembah-Nya.
20 Setelah mereka mengolok-olok Yesus, mereka melepaskan-Nya dari jubah ungu dan memakaikan pakaian-Nya sendiri. Lalu, mereka membawa Yesus keluar untuk menyalibkan Dia.
Lukas 23 (AYT)
18 Akan tetapi, orang banyak itu berteriak bersama-sama, “Singkirkanlah Orang ini! Lepaskanlah Barabas untuk kami!”
19 [Barabas adalah seorang yang dipenjara karena terlibat dalam pemberontakan di kota dan juga melakukan pembunuhan.]
20 Karena Pilatus ingin melepaskan Yesus, maka ia berbicara lagi kepada orang banyak.
21 Akan tetapi, mereka tetap berteriak, “Salibkan Dia! Salibkan Dia!”
22 Untuk ketiga kalinya Pilatus bertanya kepada mereka, “Mengapa? Kejahatan apa yang telah dilakukan Orang ini? Ia tidak bersalah. Aku tidak menemukan kesalahan apa pun pada-Nya yang layak mendapat hukuman mati. Karena itu, aku akan menghajar-Nya lalu melepaskan-Nya.”
23 Namun, mereka terus bersikeras dan menuntut dengan suara nyaring supaya Yesus disalibkan. Dan, suara mereka pun menang.
24 Akhirnya, Pilatus memutuskan untuk memenuhi tuntutan mereka.
25 Ia membebaskan orang yang diminta oleh orang banyak, yang dipenjara karena melakukan pemberontakan dan pembunuhan. Akan tetapi, ia menyerahkan Yesus kepada keinginan mereka.
Yohanes 18 (AYT)
40 Mereka menjawab lagi dengan berteriak, “Jangan bebaskan Orang ini, melainkan Barabas!” Barabas adalah seorang perampok.
Yohanes 19 (AYT)
1 Pilatus mengambil Yesus dan memerintahkan supaya Yesus disesah.
2 Para prajurit menganyam sebuah mahkota dari ranting-ranting berduri dan memakaikannya pada kepala-Nya, dan memakaikan jubah ungu kepada-Nya.
3 Mereka maju mendekati Yesus dan berkata, “Salam, hai Raja orang Yahudi!” Lalu, mereka menampar muka-Nya.
4 Pilatus keluar lagi dan berkata kepada mereka, “Lihatlah! Aku akan membawa Yesus ke luar kepadamu supaya kamu tahu bahwa aku tidak menemukan kesalahan apa pun pada-Nya.”

Siapakah Dia?

Mat. 27:21-26, 27-31; Mrk. 15:11-20; Luk. 23:18-25; Yoh. 18:40; 19:1-4

Media Partner: